8 Cara Menabung 10 Juta dalam 3 Bulan untuk Keuangan Aman
Terkadang kita dihadapkan dengan kebutuhan yang tidak terduga. Untuk itu, terapkan cara menabung 10 juta dalam 3 bulan agar dana darurat tersedia.
Menabung 10 juta dalam 3 bulan merupakan hal yang membutuhkan komitmen dan merupakan cara untuk mencapai kebebasan finansial.
Agar dapat mencapai target yang ditentukan, kamu perlu tahu langkah-langkah yang tepat untuk melakukannya.
Proses menabung membutuhkan kesabaran dan kemauan tinggi, namun tidak berarti kamu harus mengorbankan kebutuhan pokok sehari-hari.
Dengan menerapkan cara menabung 10 juta dalam 3 bulan, kamu pun bisa mengetahui pengelolaan keuangan yang baik di kemudian hari. Mari simak caranya di bawah ini.
Cara Menabung 10 Juta dalam 3 Bulan
Menabung 10 juta 3 bulan bukan sesuatu yang mustahil jika dilakukan dengan cara yang tepat. Seperti menabung biasanya, diperlukan rencana yang matang untuk mencapai target tersebut.
Dalam 3 bulan yang ditentukan, kamu harus bisa mengumpulkan uang sejumlah 10 juta untuk kebutuhan yang diperlukan.
Baik itu dana pendidikan, keperluan kesehatan, maupun pembelian barang lainnya, tabungan tersebut dapat membantumu memenuhi kebutuhan tanpa menambah beban finansial.
Berikut adalah cara menabung 10 juta dalam 3 bulan yang tepat dan bisa diterapkan:
1. Memiliki Sumber Pendapatan Konstan
Agar bisa mencapai target menabung 10 juta 3 bulan, kamu perlu memiliki sumber pendapatan yang konstan.
Karyawan dengan gaji bulanan bisa mendapatkan 10 juta dalam 3 bulan dengan mengelola pengeluaran per bulan dengan baik.
Sebagai contoh, jika gaji yang diterima sebanyak 6 juta per bulan, sisihkan sekitar 3 juta untuk memastikan target tabungan 10 juta tercapai dalam kurun waktu 3 bulan.
2. Menentukan Alokasi Tabungan
Berdasarkan pendapatan yang masuk, kamu bisa mulai membuat alokasi tabungan yang sesuai dengan kebutuhan belanja harian, mingguan, atau bulanan.
Adapun cara menabung 10 juta dalam 3 bulan bisa diterapkan melalui alokasi 50-30-20, di mana 50% dari pendapatan untuk kebutuhan sehari-hari, 30% untuk pengeluaran pribadi, dan 20% untuk tabungan.
Jika perkiraan proses menabung selama 3 bulan tidak bisa mencapai target, maka dana tabungan perlu dioptimalkan dari pengurangan pengeluaran lainnya.
Sebagai contoh, kamu bisa mengurangi biaya pengeluaran untuk kebutuhan hiburan pribadi agar dapat mencapai target 10 juta dalam 3 bulan.
3. Membuat Rencana Anggaran
Berkaitan dengan cara menyisihkan uang gaji, dibutuhkan rencana anggaran yang sesuai dan dibuat dengan tepat agar target 10 juta dalam 3 bulan tercapai.
Untuk itu, kamu perlu membuat batas pengeluaran setiap hari atau minggu dan membuat kategori pengeluaran agar proses menabung bisa berjalan sesuai rencana.
Adanya anggaran yang ketat akan membantumu menabung dengan lebih disiplin dan mengelola keuangan sesuai dengan prioritas kebutuhan.
Baca juga: 7 Cara Menabung dengan Cepat untuk Keamanan Finansial
4. Mencatat Pengeluaran Secara Detail
Dalam menerapkan cara menabung 10 juta dalam 3 bulan secara optimal, perlu dilakukan pencatatan pengeluaran secara detail.
Di sini, kamu bisa menggunakan aplikasi pengelola pengeluaran di smartphone atau memasukkan data pengeluaran di spreadsheet.
Adapun catatan pengeluaran per hari juga bisa dibuat secara tradisional dengan sticky notes yang ditempelkan di tempat yang bisa dilihat agar bisa menjadi reminder setiap waktu.
5. Mengurangi Pengeluaran yang Tidak Diperlukan
Setelah membuat rencana anggaran, kamu bisa tahu apa saja pengeluaran yang bisa dikurangi untuk mengoptimalkan proses menabung.
Secara umum, mengurangi pengeluaran yang tidak diperlukan merupakan cara menabung dengan benar untuk memastikan target 10 juta bisa dicapai dalam 3 bulan.
Misalnya, kamu bisa mempersiapkan bekal untuk dibawa ke kantor daripada membeli makanan di luar agar dapat mengurangi pengeluaran dan mengoptimalkan nilai dana tabungan.
6. Memisahkan Rekening Tabungan
Salah satu cara menabung 10 juta dalam 3 bulan yang efektif adalah melakukan pemisahan rekening pendapatan dan tabungan.
Dengan rekening yang terpisah, kamu pun akan bisa memantau progres menabung dan tidak tergoda mengambil uang tabungan untuk kebutuhan belanja pribadi dan lain sebagainya.
Target tabungan pun akan lebih cepat tercapai jika uangnya tidak digunakan untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan.
7. Melakukan Evaluasi Secara Rutin
Untuk menerapkan cara menabung 10 juta dalam 3 bulan dengan optimal, kamu perlu melakukan evaluasi secara rutin.
Evaluasi ini ditujukan untuk memantau progres dan mencari celah untuk optimasi tabungan dengan mengurangi pengeluaran di beberapa aspek.
Tidak hanya itu, evaluasi yang rutin juga bisa membuatmu sadar dengan kebutuhan pendapatan tambahan untuk memastikan dana 10 juta terkumpul dalam 3 bulan.
8. Mengoptimalkan Keuntungan dengan Investasi
Uang tabungan yang sudah terkumpul bisa menghasilkan keuntungan berlipat dengan diinvestasikan ke aset berharga yang bernilai tinggi.
Namun sebelum memilih aset investasi, pastikan untuk mengetahui tingkat risikonya. Belilah aset berharga sesuai kemampuan finansial agar tidak banyak merugi.
Adapun salah satu jenis aset investasi yang aman dari pengurangan nilai akibat inflasi, resesi, dan krisis keuangan lainnya adalah emas.
Investasi emas dapat membantumu mencapai target tabungan lebih cepat karena harganya yang cenderung naik setiap waktu.
Itulah cara menabung 10 juta dalam 3 bulan yang dapat dilakukan agar kebebasan finansial dapat tercapai.
Secara garis besar, penjabaran di atas merupakan cara menabung yang baik untuk diterapkan dalam berbagai situasi.
Jadi, jangan ragu untuk menabung mulai sekarang untuk memastikan kondisi keuangan terjaga dan dana darurat tersedia ketika dibutuhkan.
Adapun dana darurat tidak selalu bisa didapatkan dalam bentuk tabungan uang. Kamu bisa mempersiapkan dana darurat dengan tabungan emas lho.
Dengan layanan Tabungan Emas dari Pegadaian, kamu bisa menyediakan dana darurat untuk kebutuhan tak terduga, baik dalam jangka panjang maupun jangka pendek.
Investasi emas 24 karat merupakan salah satu jenis penanaman modal yang memiliki risiko kerugian rendah serta nilai keuntungan yang cenderung naik.
Untuk memulainya pun tidak dibutuhkan dana yang banyak. Kamu bisa membeli emas mulai dari Rp10 ribu, atau setara dengan 0,01 gram, dan terus menabung hingga mendapatkan keuntungan berlipat nantinya.
Menabung emas di Pegadaian terjamin keamanannya karena Pegadaian sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Mau tahu rasanya untung dari tabungan emas di Pegadaian? Yuk, buka rekeningnya segera di kantor Pegadaian terdekat atau melalui aplikasi Pegadaian Digital!
Baca juga: Cara Menabung 20 Juta dalam 1 Tahun Efektif Tanpa Beban
Artikel Lainnya
Inspirasi
Tips Mengatasi Bisnis yang Stagnan
Stagnasi dalam bisnis merupakan salah satu masalah yang sering dialami oleh para pengusaha. Jika tidak segera diatasi, keadaan ini lambat laut dapat menyebabkan bisnis semakin tertinggal dan dikalahkan oleh para kompetitor lainnya. Nah, agar bisnis stagnan dapat bangkit kembali, berikut adalah beberapa tips yang penting untuk Anda perhatikan: Lakukan Evaluasi Penyebab Bisnis Stagnan Saat Anda […]
Keuangan
Cara Menabung 20 Juta dalam 1 Tahun Efektif Tanpa Beban
Target tabungan 20 juta bisa dicapai dalam waktu setahun. Yuk, catat dan terapkan cara menabung 20 juta dalam 1 tahun secara efektif ini!
Inspirasi
Sosok Ibu di Balik Para Entrepreneur Sukses
Di dunia ini ada banyak sekali tokoh-tokoh hebat. Mulai dari pemimpin-pemimpin yang hebat, ilmuwan dengan segudang penelitiannya, tokoh sosial dan perannya dalam membantu masyarakat, hingga para pebisnis sukses. Sering kali, kita dibuat kagum dengan sepak terjang dan visi hidup yang mengantarkan mereka menuju kesuksesan. Namun, kita mengabaikan atau bahkan tidak mengetahui siapa sosok penting di […]