5 Modal Utama untuk Jadi Entrepreneur Sukses

Untuk jadi enterpreneur sukses, seseorang tidak hanya dituntut untuk aktif berkreasi, berinovasi, dan lihai melihat peluang. Ketiga hal tersebut memang penting bagi wiraswasta, tapi ada modal utama yang harus dimiliki oleh setiap orang yang ingin jadi entrepreneur sukses. Berikut ini adalah lima di antaranya.
1. Niat dan komitmen
Niat dan komitmen merupakan modal utama untuk melakukan setiap pekerjaan. Niat seseorang akan mengarahkannya ke tujuan yang ingin dicapai. Bagi seorang entrepreneur yang ingin sukses, hal tersebut akan membuatnya memikirkan alasan mengapa harus jadi entrepreneur sukses. Niat juga menentukan parameter kesuksesan, yang bisa berbeda untuk setiap orang. Adapun, komitmen akan membuat seseorang bertahan untuk terus melakukan sesuatu hingga tujuan tercapai. Nah, sebelum sukses, seorang entrepreneur biasanya mengalami banyak ujian lahir dan batin. Jika niat dan komitmennya tidak kuat, niscaya dia akan tumbang, jauh sebelum kata sukses dapat diraih.
2. Kemauan untuk terus belajar
Seorang enterpreneur sejati adalah seseorang yang memiliki hasrat untuk terus belajar. Dia tidak lelah untuk terus menambah ilmu dan keahlian. Hal ini sangat diperlukan, mengingat tingkat persaingan dan penipuan saat ini semakin tinggi. Tanpa kemauan untuk menambah dan mengaplikasikan ilmu maupun keahlian, seorang entrepreneur akan tergerus oleh persaingan yang semakin sengit. Entrepreneur yang enggan belajar juga rentan ditipu. Alih-alih untung, malah jadi buntung.
3. Komunikasi
Kemampuan komunikasi juga merupakan salah satu modal utama bagi calon pengusaha sukses. Seorang enterpreneur akan banyak berhubungan dengan klien, rekan sesama pengusaha, supplier, atau bahkan asisten dan karyawan. Kemampuan komunikasi yang baik membuatnya mudah untuk menyamakan persepsi dan tujuan, mencapai kesepahaman, juga membuat suasana kerja menjadi hangat dan produktif.
4. Disiplin
Entrepreneur yang sukses juga merupakan orang yang disiplin sehingga memiliki kinerja yang bagus serta dapat dipercaya. Dia dapat membagi waktu dan asetnya dengan baik, menyelesaikan pekerjaannya tepat waktu, dan mematuhi standar kualitas yang ditetapkannya. Jadi, tidak mengherankan jika kedisiplinan dapat mengantar seorang pengusaha kepada kesuksesan.
5. Ramah dan dermawan
Selanjutnya, seorang calon pengusaha sukses juga memiliki jiwa sosial yang baik. Dia tidak segan untuk menyisihkan hartanya untuk kebaikan sesama. Dia menyadari bahwa segala sesuatu yang diperoleh merupakan pemberian dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Kesuksesan pun bukan hanya dilihat dari banyaknya harta yang dikumpulkan, tetapi juga kesuksesan menjalin hubungan dengan orang-orang yang setara dengannya, yang lebih sukses darinya, maupun orang-orang yang kurang beruntung. Dia juga menyadari bahwa merekalah orang-orang yang turut mengantarnya menuju kesuksesan. Mereka adalah klien, pelanggan, penasihat, dan orang-orang yang akan mendoakannya. Nah, setelah mengetahui modal yang dibutuhkan untuk jadi entrepreneur sukses, sudah siapkah Anda menjemput kesuksesan?
Artikel Lainnya

Wirausaha
Berbagai Bisnis dengan Modal di Bawah Rp1 Juta
Menjadi seorang pengusaha tak harus butuh modal bisnis yang banyak. Anda tetap bisa menjalankan usaha meski dengan modal yang bisa dibilang cukup kecil, yaitu bisnis dengan modal di bawah Rp1 juta. Usaha dengan modal yang sedikit seperti ini sangat cocok untuk seorang pemula. Dengan pengalaman yang minim, risiko kerugian pun bisa ditekan sekecil-kecilnya. Setelah usaha […]

Wirausaha
8 Usaha di Kampung Modal 2 Juta Pilihan untuk Tambah Cuan
Peluang menambah pendapatan dengan modal 2 juta terbuka di kampung. Yuk, cari tahu rekomendasi usaha di kampung modal 2 juta yang bisa dicoba di sini!

Wirausaha
Peluang Bisnis Bagi Pekerja Kantoran yang Sibuk
Peluang bisnis bagi pekerja kantoran sangat beragam. Karena sebenarnya, menjadi pekerja kantoran adalah kondisi yang paling tepat untuk memulai bisnis. Berikut ulasannya!